GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Imbang Lawan West Ham, Manchester City Panik?

Jack Grealish saat City tandang ke markas West Ham United
Jack Grealish saat City tandang ke markas West Ham United, Minggu (15/5)

PEWARTA.CO.ID - Kejutan terjadi kala Manchester City melakoni laga tandang ke markas West Ham United. Pasukan Guardiola hanya bisa bermain imbang 2-2 dalam laga yang digelar di London Stadium, Minggu (15/5/2022).

Dengan hasil itu kini posisi City kian ditempel Liverpool dengan hanya selisih empat poin saja.

City sebenarnya bisa saja menang di akhir laga andai penalti Riyad Mahrez tak berhasil ditepis Fabianski. Dengan hasil itu perasaan The Citizen tengah campur aduk.

Baca juga: Jadwal Lengkap Liverpool Selama Bulan September 2022 di Liga Inggris


Baca juga: Jadwal Liga Inggris Manchester United Vs Arsenal 4 September 2022, Antony Siap Debut!


Kepanikan Manchester City sudah terlihat sejak awal pertandingan. Terbukti dua gol berhasil dicetak West Ham lebih dulu melalui kaki Jarrod Bowen ke gawang City. Beruntung, gol Jack Grealish ditambah gol bunuh diri Vladimir Coufal berhasil menghindarkan Manchester City dari kekalahan.

Usai laga, Jack Grealish mengatakan, perasaan timnya begitu campur aduk meski mereka bisa mengejar ketertinggalan di babak pertama.

"Hari ini sangat campur aduk. Saya rasa kami lebih menguasai pertandingan tapi akhirnya bisa meraih hasil imbang," ucapnya kepada Sky Sports.

"Kami terus berpikir di lapangan, 'bisakah kami samakan kedudukan? Bisakah kami menang'," imbuhnya.

City kini masih bertengger di puncak klasemen sementara dengan raihan 90 poin dari 37 laga. Adapun Liverpool di posisi kedua dengan 86 poin dari 36 laga.

Baca juga: Link Live Streaming Manchester United Vs Arsenal 4 September 2022 Full HD


Baca juga: Manchester United Rekrut Antony dari Ajax, Bagaimana Nasib Cristiano Ronaldo?


Liverpool baru akan bermain pada Rabu (18/5) dini hari WIB melawan Southampton. Jika pasukan Juergen Klopp tersebut menang, poinnya akan jadi 89. Artinya, penentuan juara liga musim kompetisi 2021-22 akan ditentukan pada pekan terakhir.

"Ini bukan tentang pertandingan hari terakhir atau siapa yang kami lawan. Ini tentang klub dan mencoba mendapatkan tiga poin untuk memenangkan gelar," kata Grealish.

"Nasib kami ada di tangan kami sendiri," pungkasnya.

(ndd/ndd)


Tonton juga video berita Indonesia viral 2024 di bawah ini dari kanal YouTube resmi Pewarta.



Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2024, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter

close