GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Kenapa Nama Orang Jawa Banyak Berawalan Kata Su? Ternyata ini Maknanya!

Arti nama Jawa mengandung kata Su atau Soe
Ilustrasi orang Jawa bersama turis mancanegara

PEWARTA.CO.ID - Mungkin banyak di antara Anda yang bertanya kenapa nama orang Jawa banyak yang berawalan Su?

Apa alasan dan maknanya sehingga hampir sebagian besar nama orang Jawa mengandung kata Su atau Soe.

Namun tahukah Anda jika ternyata kata 'Su' tersebut memiliki makna yang istimewa bagi orang Jawa?

Melansir Solopos.com, Sabtu (14/5/2022), kata Su pada nama orang Jawa ternyata diambil dari bahasa Sansekerta yang memiliki makna spesial.

Kata 'Su' atau 'Soe' (dalam ejaan lama) pada nama Jawa berarti mulia, unggul, lebih, paling, dan terbaik.

Jika mengacu pada pemahaman bahwa nama adalah doa, maka makna mulia tersebut tentunya bertujuan untuk mendoakan yang terbaik bagi si pemilik nama. Tentunya nama tersebut akan menjadi doa penyerta selama hidupnya.

Adapun contoh penerapannya, misal Sukaryo yang berarti karya yang baik, Suharto berarti berlebihan harta, Subagyo berarti paling bahagia, Sujoyo berarti paling berjaya, dan lain sebagainya.

Wanita Jawa Cantik
Ilustrasi pengantin wanita Jawa

Penggunaan kata Su atau Soe pada nama orang Jawa tidak hanya berlaku bagi kaum pria saja, melainkan banyak juga wanita yang memiliki nama mengandung kata 'Su' baik di posisi depan, tengah, dan akhir. Contohnya Sutinah, Sujiani, Sunarsih, dan lain sebagainya.

Nama orang Jawa yang mengandung kata 'Su' sebenarnya merupakan tren lama. Artinya, nama tersebut banyak dijumpai pada masyarakat lawas yang lahir pada periode tahun 70an-80an. Namun mengingat maknanya yang begitu spesial sampai sekarang pun juga masih banyak yang menamai keturunannya menggunakan kata 'Su'.

Di kalangan artis sendiri, meskipun kadang penggunaan kata Su pada nama Jawa merupakan turunan dari ayahnya, tetapi ada rasa bangga menyematkan kata 'Su' yang disandingkan dengan nama 'modern-nya'. Seperti misalnya Alyssa Soebandono.

Nah, apakah Anda di antaranya yang masih menggunakan kata 'Su' sebagai identitas nama?

Semoga makna, arti, dan filosofi yang terkandung dari kata 'Su' pada nama Jawa tersebut dapat menjadi doa untuk Anda.

Simak video "Aksi Anggota Polres Batu Saat Mendorong Mobil Wisatawan Mogok" di bawah ini


(aep)


Tonton juga video berita Indonesia viral 2024 di bawah ini dari kanal YouTube resmi Pewarta.



Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2024, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter

close