Siapkan CV! Lemonilo, Samsung, dan AstraPay Buka Lowongan Kerja di Bagian Legal pada Januari 2026
![]() |
| Siapkan CV! Lemonilo, Samsung, dan AstraPay Buka Lowongan Kerja di Bagian Legal pada Januari 2026 |
PEWARTA.CO.ID — Peluang karier bagi lulusan Fakultas Hukum maupun profesional di bidang legal kembali terbuka lebar, khususnya pada Januari 2026.
Sejumlah perusahaan ternama di Indonesia tengah mencari talenta terbaik untuk mengisi posisi di tim hukum dan kepatuhan. Mulai dari sektor makanan sehat, teknologi global, hingga layanan keuangan digital, berikut rangkuman lowongan kerja legal terbaru yang patut Anda simak.
Kompolasi ini merangkum informasi rekrutmen in-house counsel dan posisi legal pendukung yang tengah dibuka oleh tiga perusahaan, yakni Lemonilo, Samsung Electronics, dan AstraPay. Masing-masing menawarkan kualifikasi dan tanggung jawab berbeda sesuai kebutuhan bisnis mereka.
1. Lemonilo cari Legal Secretary berstatus kontrak
Perusahaan produk makanan sehat, Lemonilo, membuka kesempatan bergabung sebagai Legal Secretary (Contract). Posisi ini ditujukan bagi kandidat dengan latar belakang pendidikan Diploma atau Sarjana, baik dari jurusan Kesekretariatan, Administrasi, Hukum, maupun bidang lain yang relevan. Perusahaan mengutamakan pelamar dengan IPK minimal 3,0.
Lemonilo mengharapkan kandidat memiliki pengalaman kerja sekitar satu hingga dua tahun sebagai Legal Secretary, Administrative Assistant, Document Controller, atau posisi sejenis. Pengalaman di firma hukum atau departemen legal perusahaan akan menjadi nilai tambah.
Meski demikian, lulusan baru tetap memiliki peluang selama memiliki kemampuan administrasi yang kuat.
Dari sisi teknis, pelamar perlu menguasai Google Workspace serta Microsoft Office, termasuk Excel, Word, dan PowerPoint.
Pengalaman menggunakan sistem manajemen dokumen seperti Exdoma atau platform serupa akan menjadi keunggulan tersendiri.
Selain itu, pemahaman tentang pengarsipan, pengendalian dokumen, dokumentasi hukum, dan kepatuhan juga menjadi kriteria penting.
Lemonilo juga menekankan aspek soft skill, seperti ketelitian tinggi, kemampuan manajemen waktu, organisasi yang rapi, serta komitmen menjaga kerahasiaan dokumen perusahaan.
Kandidat diharapkan memiliki komunikasi lisan dan tulisan yang baik, berperilaku profesional, cepat belajar, serta mampu bekerja mandiri maupun dalam tim di lingkungan kerja yang dinamis. Lamaran dapat diajukan melalui unggahan lowongan di akun LinkedIn resmi Lemonilo.
2. Samsung buka posisi Junior Legal & Compliance
Raksasa teknologi global, Samsung Electronics, tengah membuka rekrutmen untuk posisi Junior Legal & Compliance. Lowongan ini menyasar kandidat dengan gelar Sarjana Hukum (S.H.), sementara gelar Magister akan menjadi nilai tambah.
Pelamar diwajibkan berstatus sebagai advokat berlisensi di Indonesia, baik terdaftar di PERADI maupun organisasi advokat lain yang diakui, atau setidaknya telah lulus Ujian Profesi Advokat dan bersedia menyelesaikan proses perizinan sesuai ketentuan yang berlaku.
Samsung mencari kandidat dengan pengalaman kerja minimal dua tahun di bidang in-house legal, compliance, transaksi teknologi, kekayaan intelektual (Intellectual Property/IP), atau perlindungan data. Pengalaman bekerja di perusahaan multinasional atau lingkungan industri teknologi menjadi poin plus.
Dari sisi kompetensi, kandidat diharapkan mampu menyusun dan menelaah berbagai perjanjian komersial, seperti NDA, MSA, SOW, hingga perjanjian lisensi perangkat lunak.
Pemahaman terkait kewajiban perlindungan data dan privasi di Indonesia, serta familiar dengan alur kerja teknologi, riset dan pengembangan (R&D), serta pengembangan perangkat lunak juga sangat dibutuhkan.
Selain itu, Samsung menuntut kemampuan analisis risiko hukum dan kepekaan dalam mengidentifikasi isu hukum, lalu menerjemahkannya menjadi rekomendasi bisnis yang aplikatif.
Kandidat juga diharapkan mampu berkoordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan internal lintas divisi, mulai dari keamanan, general affairs, produk, pengadaan, HR, hingga keuangan.
Pengalaman dalam audit, penyusunan kebijakan internal, serta pelaksanaan pelatihan kepatuhan menjadi nilai tambah. Pemahaman dasar mengenai hak cipta, paten, dan rahasia dagang yang relevan dengan kegiatan riset juga dibutuhkan.
Penguasaan bahasa Inggris dan bahasa Indonesia, baik lisan maupun tulisan, menjadi syarat mutlak. Kandidat harus mampu menyusun memo hukum, email advis, serta contract mark-up secara jelas dan sistematis.
Integritas tinggi, ketelitian, kemampuan bekerja dengan tenggat waktu ketat, serta kesiapan bekerja dari kantor di Jakarta sesuai kebijakan perusahaan menjadi bagian dari kualifikasi. Lamaran dapat diajukan melalui tautan rekrutmen resmi Samsung Electronics.
3. AstraPay buka lowongan Legal & Compliance Administrator
Perusahaan layanan keuangan digital AstraPay juga membuka peluang berkarier sebagai Legal & Compliance Administrator. Posisi ini terbuka bagi lulusan Sarjana (S1) dari berbagai jurusan, dengan latar belakang pendidikan Hukum sebagai nilai tambah.
AstraPay memberikan kesempatan bagi lulusan baru untuk melamar, meski kandidat dengan pengalaman relevan tetap akan diprioritaskan. Dari sisi keterampilan, pelamar diharapkan mahir menggunakan Microsoft Office, memiliki kemampuan komunikasi yang baik secara lisan maupun tulisan, serta memiliki ketelitian tinggi dalam bekerja.
Kemampuan bekerja secara efektif dalam tim juga menjadi salah satu kriteria penting yang dicari perusahaan. Bagi kandidat yang memenuhi persyaratan dan tertarik bergabung, lamaran dapat dikirimkan melalui unggahan lowongan kerja AstraPay di platform Kalibrr.
Dengan dibukanya lowongan dari tiga perusahaan besar ini, peluang berkarier di bidang legal dan kepatuhan semakin terbuka luas.
Bagi Anda yang tengah mencari tantangan baru atau ingin memulai karier di dunia in-house counsel, pastikan CV dan dokumen pendukung telah siap sebelum tenggat pendaftaran berakhir.
Demikian lowongan kerja bagian legal terbaru Januari 2026. Siapkan CV terbaikmu mulai dari sekarang!
