GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Wisata Kaki Langit Desa Sumberbrantas, Tempat Healing Terbaik di Kota Batu

Wisata Kaki Langit Desa Sumberbrantas, Tempat Healing Terbaik Kota Batu
Wisata Alam Desa Kaki Langit. (Dok.Web) 


PEWARTA.CO.ID - Pernah mengunjungi Negeri di atas awan? Kalau  belum pernah datang saja ke Kota Batu, Jawa Timur.  Ada sebuah desa kecil  yang akrab disebut dengan Desa Kaki Langit, ada juga yang menyebutnya negeri diatas awan, itulah desa Sumberbrantas.

 

Desa dengan view mempesona ini berada di atas ketinggian 1400 hingga 1700 dpa. Desa ini memiliki lahan pertanian yang subur. Tak hanya memiliki beragam hasil bumi yang berkualitas, nuansa pertanian yang kental memberikan pemandangan alam yang memanjakan mata.

 

“Kita punya Sumber Air Panas yang dikelola oleh Perhutani, Cangar namanya. Di desa ini juga terdapat sumber air Sungai Brantas yang merupakan titik nol dari air yang mengaliri Sungai Brantas” kata Kepala Desa Sumberbrantas, Juadi.

 

Mandi dan berendam air panas di Cangar bisa menjadi pilihan rekreasi Anda. Selain dapat mengurangi stress berendam air panas juga membuat tubuh Anda bugar kembali.

 

Di desa ini pengunjung juga bisa memilih spot foto indah di kawasan pertanian. Ada sebuah kawasan wisata pertanian yang ramai dikunjungi wisatawan, bernama Brak Seng. Kawasan pertanian ini menyuguhkan pemandangan alam yang sangat elok.

 

Di tempat ini wisatawan dapat berswa foto dengan hiasan tanaman sayuran yang ditanam rapi.


Baca juga: Kreatif! Ternyata Jogja Punya Daerah yang Namanya Mirip di Luar Negeri, Mana Saja?


Baca juga: Pengelola Desa Wisata se-Kota Batu Dibekali Pelatihan Sebagai Instruktur Outbound

 

Di kawasan pertanian ini juga, terdapat tempat kuliner yang menyuguhkan suasana alam dan keindahan pemandangan alam yang indah. Wisatawan bisa memilih kuliner yang sesuai, mulai dari Teras Tegal, Kedai Gazebio dan Taman Gimbo.

 

Cukup mudah untuk sampai di desa ini karena ada sarana angkutan umum hingga ke desa ini.  Ada satu jalur mobil penumpang umum (MPU) yang bisa mengangkut Anda dari Terminal Kota Batu hingga ke desa ini.

 

Wisatawan bisa juga naik kendaraan pribadi untuk mencapai Desa Sumberbrantas alias negeri di atas awan ini.  


Ada satu hal penting bila ingin berkunjung ke desa ini, wisatawan disarankan berangkat pagi karena siang hari sering terjadi hujan di daerah tersebut.

Advertisement
Advertisement
***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2024, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.