GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Juergen Klopp Khawatir Rekor Buruk Liverpool Saat Tandang ke Markas Lawan

Juergen Klopp Khawatir Rekor Buruk Liverpool Saat Tandang ke Markas Lawan
Juergen Klopp merasa cemas terhadap performa Liverpool saat melakoni partai away.

PEWARTA.CO.ID - Pelatih Liverpool Juergen Klopp tengah mengkahawatirkan performa timnya saat melakoni laga tandang di Premier League musim ini.


Hal itu tak lepas dari serentetan rekor buruk The Reds dalam beberapa laga tandang terakhir ke markas lawan.


Terbaru, Liverpool baru saja dikalahkan tuan rumah Bournemouth dengan skor tipis 1-0 pada lanjutan pekan ke-27 Liga Inggris, Sabtu (11/3/2023) malam WIB.


Meski sempat menang besar melawan Manchester United sepekan sebelumnya, nyatanya satu pekan berselang mereka kembali harus menelan pil pahit.


Baca juga: Jadwal Premier League Liga Inggris: Sabtu dan Minggu, 11-12 Maret 2023


Kalah dari Bournemouth jelas membuat pelatih asal Jerman itu merasa cemas. Pasalnya, hal ini akan membuat langkah Liverpool masuk ke empat besar semakin sulit. Terlebih dalam beberapa pekan ke depan calon tim yang dihadapi semakin berat.


"Saya rasa untuk performa kandang, kami ada di empat besar tim terbaik di Eropa. Namun untuk masalah laga tandang, catatan kami jauh dari itu," ungkap Klopp.


"Selalu ada alasan mengapa situasi seperti ini terjadi. Catatan tandang kami begitu buruk di musim ini dan ada penyebabnya mengapa hal ini terjadi," lanjutnya.


Tak hanya sekadar kehilang poin di markas lawan, tetapi hasil buruk itu juga memengaruhi mentalitas pemain dalam menatap laga selanjutnya.


Baca juga: Hubungan Karim Benzema dan Pelatih Timnas Perancis Makin Panas, Saling Lempar Ejekan Sampai Tuduhan


Liverpool di musim ini memang terbilang inkonsisten. Terkadang klub asal Merseyside itu mampu tampil trengginas dengan tanpa memberi ampun lawannya. Tapi tak jarang merasa kesulitan menembus jantung pertahanan tim lawan, sekalipun tim yang dihadapi jauh di bawah mereka secara level permainan.


"Dengan kualitas yang kami miliki, kami seharusnya mampu untuk mendapatkan kemenangan di laga tandang. Namun di musim ini, kami tidak bermain dengan cukup bagus saat laga tandang dan ini jadi masalah kami," tegas Klopp.


Dalam beberapa laga selanjutnya, Liverpool masih harus melakoni partai away di kandang lawan, termasuk bertamu ke Santiago Bernabeu menantang Real Madrid dalam leg 2 babak 16 besar Liga Champions.



Tonton juga video berita Indonesia viral 2024 di bawah ini dari kanal YouTube resmi Pewarta.



Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2024, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter

close