Hasil Kualifikasi MotoGP Mandalika 2025: Bezzecchi Pole Position, Marc Marquez Terlempar ke Posisi 9
![]() |
Hasil Kualifikasi MotoGP Mandalika 2025: Bezzecchi Pole Position, Marc Marquez Terlempar ke Posisi 9 |
PEWARTA.CO.ID — Sesi kualifikasi MotoGP Mandalika 2025 menghadirkan kejutan besar bagi para penggemar balap motor dunia.
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi, tampil luar biasa dengan mengunci pole position, sementara Marc Marquez justru harus puas start dari posisi ke-9 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (4/10/2025) pagi WIB.
Dari awal sesi, jalannya kualifikasi berlangsung sengit. Banyak nama besar harus berjuang keras, termasuk dua pembalap pabrikan Ducati Lenovo, Marc Marquez dan Francesco Bagnaia, yang secara mengejutkan harus memulai dari Q1 untuk berebut tiket menuju babak Q2.
Pertarungan ketat di sesi Q1
Sebanyak 10 pembalap turun di Q1, di antaranya Bagnaia dan Marquez. Mereka memperebutkan dua tempat teratas agar bisa lanjut ke Q2 dan bersaing merebut posisi start terbaik.
Awalnya, Marquez tampil cukup menjanjikan dengan waktu 1 menit 29,687 detik, diikuti Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli dari tim VR46. Namun, persaingan makin panas di menit-menit akhir ketika Di Giannantonio sukses mencatat waktu lebih cepat, yakni 1 menit 29,582 detik.
Hasilnya, Fabio Di Giannantonio dan Marc Marquez berhasil lolos ke Q2, sementara Bagnaia harus puas tertahan di peringkat keenam.
Bezzecchi tak terbendung di Q2
Memasuki sesi Q2, dominasi justru datang dari Marco Bezzecchi. Pembalap asal Italia itu tampil agresif sejak awal dan sukses menggusur Fermin Aldeguer dari posisi teratas dengan catatan waktu 1 menit 29,396 detik.
Sementara itu, Marquez yang sempat bersinar di Q1 tampak kesulitan mempertahankan ritme. The Baby Alien sempat turun ke posisi ke-10, bahkan sempat merosot ke urutan ke-12 menjelang akhir sesi.
Nasib sial juga dialami Fabio Quartararo, yang harus terjatuh di tengah upayanya mengejar waktu terbaik.
Bezzecchi terus menunjukkan performa impresifnya dengan menorehkan waktu tercepat baru, 1 menit 28,832 detik, yang membuatnya semakin sulit dikejar. Fermin Aldeguer dan Raul Fernandez hanya mampu membuntuti di belakangnya.
![]() |
Dok. MotoGP Mandalika 2025 |
Hasil akhir Kualifikasi MotoGP Mandalika 2025
Hingga bendera finis dikibarkan, Marco Bezzecchi tak tersentuh di posisi teratas. Pembalap berusia 25 tahun itu berhak start dari pole position dalam balapan utama Minggu besok.
Sementara Fermin Aldeguer menempati posisi kedua dan Raul Fernandez melengkapi barisan depan di posisi ketiga. Marc Marquez, meski sempat menunjukkan potensi di Q1, hanya mampu mengamankan posisi ke-9. Sedangkan Francesco Bagnaia harus rela start dari posisi ke-16.
Berikut hasil lengkap Kualifikasi MotoGP Mandalika 2025:
- Marco Bezzecchi (Italia / Aprilia Factory RS-GP25)
- Fermin Aldeguer (Spanyol / BK8 Gresini Ducati GP24)
- Raul Fernandez (Spanyol / Trackhouse Aprilia RS-GP25)
- Alex Rins (Spanyol / Monster Yamaha YZR-M1)
- Pedro Acosta (Spanyol / Red Bull KTM RC16)
- Luca Marini (Italia / Honda HRC Castrol RC213V)
- Alex Marquez (Spanyol / BK8 Gresini Ducati GP24)
- Fabio Quartararo (Prancis / Monster Yamaha YZR-M1)
- Marc Marquez (Spanyol / Ducati Lenovo GP25)
- Miguel Oliveira (Portugal / Pramac Yamaha YZR-M1)
- Fabio Di Giannantonio (Italia / Pertamina VR46 Ducati GP25)
- Joan Mir (Spanyol / Honda HRC Castrol RC213V)
- Franco Morbidelli (Italia / Pertamina VR46 Ducati GP24)
- Jack Miller (Australia / Pramac Yamaha YZR-M1)
- Brad Binder (Afrika Selatan / Red Bull KTM RC16)
- Francesco Bagnaia (Italia / Ducati Lenovo GP25)
- Enea Bastianini (Italia / Red Bull KTM Tech3 RC16)
- Johann Zarco (Prancis / Castrol Honda LCR RC213V)
- Somkiat Chantra (Thailand / Idemitsu Honda LCR RC213V)
- Maverick Viñales (Spanyol / Red Bull KTM Tech3 RC16)
Dengan hasil ini, Marco Bezzecchi berpeluang besar menambah poin penting di klasemen sementara MotoGP 2025.
Sementara itu, Marc Marquez dan Bagnaia harus bekerja ekstra keras jika ingin mengejar podium di balapan utama nanti di Sirkuit Mandalika.